Tuesday, November 2, 2021

How to become a good BIM engineer

Ini adalah pertanyaan yang sering ditanyakan oleh para mahasiswa setiap saya jadi pembicara.
Well, pertanyaannya memang bisa dibilang sederhana...namun itu menjadi karir untuk kedepannya setelah lulus.

BIM sudah mulai berkembang di Indonesia beberapa tahun belakangan ini, namun perlu diketahui sejauh mana SDM kita tidak semuanya mempunyai skill yang memadai.

Banyak faktor kecil yang memberikan dampak impact cukup besar lulusan Indonesia kalah bersaing khususnya di BIM, diantaranya:

  • Skill yang tidak memadai
  • Tidak ada pelatihan khusus atau materi
  • Waktunya lebih banyak dipenuhi dengan teori

Skill
Menjadi peranan penting terkait kemampuan seorang engineer, namun tidak semua perusahaan memberikan peluang kepada lulusan Indonesia. Kenapa? Nah ini perlu diketahui,disaat perusahaan butuh BIM engineer umumnya skill juga menjadi bagian khususnya kemampuan menggunakan softwarenya. Tandanya kalian bisa menggunakannya, bahkan akan ada test nya untuk meyakinkan perusahaan bahwa ini kandidat yang mereka cari. Perlu diingat, skill menggunakan software menjadi pondasi untuk menjadi seorang BIM Engineer namun harus disertai pengetahuan yang juga memadai dan seimbang selain penggunaan softwarenya.

Pelatihan
Ini termasuk yang sangat vital, terkadang ada calon yang memang tidak diajarkan di perguruan tinggi. Maka dari itu, calon BIM Engineer harus bisa menguasai software atau perangkat lunak sesuai kebutuhan perusahaan belakangan ini. Jangan hanya terpaku pada satu software aja, perlu diingat lagi bahwa untuk perusahaan melihat software sebagai investasi bukan sejauh mana software itu unggul diantara yang lain. Buat yang yang masih menempuh pendidikan khususnya Sarjana (Arsitek, Teknik Sipil/ Mesin, Interior Design, dll) sempatkan lah waktu untuk belajar untuk meningkatkan skill kalian.

Pengalaman
Sering tercantum pengalaman kerja sebagai salah satu persyaratan kerja yang butuh pengalam BIM, nah ini perlu dipahamin. Walaupun bisa atau menguasai software (Revit, ArchiCAD, Allplan, etc) yg dalam kategori BIM, belom berarti kalian sudah pengalaman BIM. Ada 2 type penggunaan software: yaitu sebagai seperti menggunakan AutoCAD dan Kolaborasi.   
Jika hanya menggunakan sendiri, sebatas drawing (Layout, Section, Elevation, 3D view, export, import) ini tidak menjadikan sebagai pengalaman menerapkan BIM di project. Bagaimana jika menggunakannya untuk kolaborasi, nah perhatikan jika memang sudah fokus dengan kolaborasi dengan user yang lain maka ini adalah proses BIM. Perhatikan projek yang dikerjakan menggunakan proses BIM atau bukan, walaupun menggunakan software yang termasuk kriteria proses BIM belom berarti itu projek BIM.


Monday, June 22, 2020

I''m Back

Hello semuanya,
mohon maaf atas vakum di blog ini. Semoga saya bisa memberikan gambaran besar kembali terkait perkembangan BIM.

Wednesday, March 15, 2017

Autodesk Showcase 2017

Berikut adalah overview dari hasil tahunan customer Autodesk. Dimana sebagai pemimpin untuk software 3D, bangunan, tehnik dan Entertainment di setiap industri.



Software BIM yang dibutuhkan?

Implementasi BIM tidak lepas bagaimana proses tersebut menggunakan software yang mendukung, karena harus berbasis modeling 3 dimensi dan informasi. Komunikasi dengan pihak yang terkait dalam satu project dimudahkan dengan teknologi BIM ini. Terlepas dari itu, software apa yang digunakan dan tidak bisa dibilang satu software powerfull, setiap software mempunyai kelebihan dan keunggulan masing-masing.

Wednesday, July 22, 2015

Autodesk Seminar BIM Solution for Building 2015

Hii all, Kita akan mengadakan seminar BIM khusus untuk Building di Bandung.
untuk peserta Seminar prioritas untuk Commercial.

Event ini akan diadakan pada tanggal 19 Agustus 2015 di Bandung. Untuk detail lokasinya, akan kami kirimkan undangan resminya pada saat mengirimkan lampiran data & keterangan. 

Tuesday, July 21, 2015

Peningkatan performa Kinerja Revit 2016


Revit 2016 telah mengalami peningkatan kinerja yang cukup lumayan, dengan tampilan yang lebih halus dalam proses kerja.




Perbandingan yang cukup signifikan dari segi performance nya, cukup menjadi alasan untuk update ke versi 2016. 


Bagaimana memulai menggunakan BIM

How to start with BIM


Sebuah model informasi bangunan tidak hanya mengandung desain bangunan namun data mengenai sifat komponennya, konstruksi dan pemeliharaan. Database dan cara informasi dibagi sama pentingnya dengan model itu sendiri - yang berarti bahwa BIM tidak hanya berarti perubahan teknologi utama, namun perbaikan dari keseluruhan proses desain. Transisi dari CAD ke BIM akan jauh lebih signifikan daripada ketika komputer diganti gambar kertas, sekitar 20 tahun yang lalu. Itu hanya otomatis proses, meninggalkannya utuh, sedangkan BIM dimaksudkan untuk mengubah cara tim proyek bekerja.

AUx ASEAN 2015

Hii All, 
bahwa Autodesk akan mengadakan events Tahunan di Indonesia...
pastikan hadir di Events ini

 Autodesk University Extension ASEAN 2015

See you there  

Cheers,
Edwin